Makassar, teropongaspirasimasyarakat.com, 16 Desember 2024 – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melalui Dinas Pendidikan mengeluarkan Surat Edaran No. 100.3.4/11459/DISDIK terkait langkah antisipasi potensi cuaca ekstrem yang diperkirakan melanda wilayah Sulawesi Selatan. Surat ini ditujukan kepada seluruh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I-XII, serta Kepala UPT Satuan Pendidikan SMA, SMK, dan SLB Negeri maupun Swasta se-Sulawesi Selatan.
Dalam surat edaran tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan, Iqbal Nadjamuddin, menyampaikan delapan poin penting untuk memastikan keselamatan seluruh pihak terkait di satuan pendidikan selama kondisi cuaca ekstrem, seperti angin kencang, banjir, dan tanah longsor. Adapun poin-poin penting dalam edaran ini adalah sebagai berikut:
- Antisipasi dampak bencana di lingkungan satuan pendidikan, termasuk banjir dan longsor.
- Menghindari aktivitas di bangunan berisiko yang rentan terdampak cuaca ekstrem.
- Larangan aktivitas luar ruangan saat cuaca ekstrem berlangsung.
- Pengaturan pembelajaran daring (online) jika pembelajaran luring (offline) terganggu, setelah berkoordinasi dengan cabang dinas pendidikan wilayah.
- Pengamanan aset penting seperti perangkat elektronik, dokumen, dan alat-alat pendukung lainnya dari potensi kerusakan akibat air.
- Pembentukan Tim Siaga Cuaca Ekstrem untuk monitoring dampak bencana di satuan pendidikan.
- Koordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di masing-masing kabupaten/kota.
- Pelaksanaan monitoring dan evaluasi oleh cabang Dinas Pendidikan Wilayah serta pelaporan berkala kepada Dinas Pendidikan Provinsi.
“Dengan langkah-langkah antisipasi ini, kami berharap seluruh pihak di lingkungan pendidikan tetap aman dan kegiatan pembelajaran tetap dapat berlangsung, baik secara luring maupun daring,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan, Iqbal Nadjamuddin.
Surat edaran ini juga mengutamakan keselamatan peserta didik, pendidik, dan tenaga kependidikan. Langkah antisipasi ini diharapkan dapat meminimalkan dampak negatif dari potensi cuaca ekstrem yang terjadi di wilayah Sulawesi Selatan. TAMC