Makassar:
Teropongaspirasimasyarakat.com
Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Komisi E Haidar Madjid, S.Sos mengunjungi SMAN 23 Makassar didampingi tenaga ahli Muhdar Umar, SE, Ak, CA. dalam rangka tugas dan fungsi DPRD dengan agenda kegiatan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (25 Maret 2023)
Bertempat di lapangan SMAN 23 Makassar, Haidar Madjid disambut dengan penuh semangat oleh Kepala Sekolah yang diwakili Waka Humas, Waka Sapras, beberapa orang guru dan tokoh masyarkat dan warga.
Setibanya di SMAN 23 Makassar, Haidar Madjid menyempatkan mengamati langsung kondisi sekolah. Didampingi oleh Waka Sapras dan beberapa guru melihat setiap sudut ruangan. Dimulai ruang kelas, ruang perpustakaan dan WC.
Anggota DPRD tersebut mendapati ruangan kelas yang sempit, pengap dan dinding pembatas antar ruang kelas yang jebol karena terbuat dari asbes dan triplek.

Dalam sambutannya beliau menyampaikan rasa haru dan harapan besar untuk SMAN 23 Makassar.
Haru karena perjuangan memfasilitasi keinginan masyarakat agar memiliki sekolah di sekitar pemukiman mereka telah terwujud.
Anak-anak di wilayah ini juga telah memiliki kesempatan bersekolah di Negeri dengan jalur zonasi.

Ada sedikit kesedihan melihat kenyataan bahwa sampai hari ini SMAN 23 Makassar masih meminjam gedung LLDIKTI.
Tetapi sedikit terhibur karena komentar guru yang mengatakan bahwa keterbatasan yang dimiliki SMAN 23 Makassar tidak membuat guru patah semangat. Guru tetap ikhlas mengajar dan memotivasi siswa untuk belajar lebih baik.
Pada kesempatan tanya jawab, beberapa orang tua siswa mengeluhkan air dan ruang sholat serta jalan ke sekolah yang sudah lama dijanjikan untuk di. aspal tapi belum teralisasi.

Sedangkan seorang guru mengajukan harapan agar difasilitasi ruang berkesenian sekaligus dibantu untuk pengadaan perlengkapan seni sebagai wadah minat dan bakat di luar jam belajar/eksul seni.
Haidar Madjid mengapresiasi semua usulan dan harapan. Beliau meminta semua bersabar karena temuan ini akan dibicarakan dengan pihak terkait. “Semua butuh proses” ucapnya.

Sedangkan kepada pihak SMAN 23 Makassar, beliau mengundang Kepala Sekolah/Wakil dan guru Seni Budaya berkunjung ke DPRD bertemu beliau untuk membahas lebih lanjut terkait sarana dan prasarana yang ada di sekolah.
Beliau tetap bersemangat memperjuangkan SMA 23 Makassar sesuai harapan pemerintah untuk menjadikannya sebagai sekolah unggulan (Sri Darmawati. M)